Semua tulisan dari globalnewsid

Bank DKI Subsidi 1.000 Paket Sembako Untuk Penyediaan Bahan Pangan Murah di Jakarta

JAKARTA:(Globalnews.id)- Demi mendukung terwujudnya salah satu tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDG), Bank DKI bersama Perumda Pasar Jaya menyelenggarakan penyaluran CSR berupa subsidi sebanyak 1.000 paket sembako di Bintaro, Jakarta Selatan, Jumat (5/7), yang turut dihadiri Pejabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Direktur Utama Bank DKI Agus Haryoto Widodo, serta Direktur Properti dan Perpasaran Perumda Pasar Jaya Aristianto.

Direktur Utama Bank DKI Agus Haryoto Widodo mengatakan Bank DKI senantiasa berupaya memberikan kontribusi untuk membantu program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam upaya mendukung terwujudnya salah satu Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDG’s) poin 2, yaitu menciptakan kondisi tanpa kelaparan.

“Melalui program ini diharapkan dapat memberikan dampak positif untuk kesejahteraan masyarakat terutama DKI Jakarta dalam memenuhi kebutuhan pangan,” ujar Agus.

Dalam acara tersebut, Bank DKI memberikan subsidi sebesar Rp50.000 per paket, untuk 1.000 paket sembako senilai Rp150.000 per paket, yang berisi 5 kg beras premium, 2 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, dan 1 kg tepung terigu, sehingga dapat ditebus oleh masyarakat sebesar Rp100.000 per paket.

Dalam kegiatan tersebut, selain melakukan penyaluran CSR berupa subsidi untuk 1.000 paket sembako, Bank DKI juga menyediakan booth khusus untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai produk dan layanan yang dimiliki oleh Bank DKI.

Dalam kesempatan berbeda, Sekretaris Perusahaan Bank DKI Arie Rinaldi menambahkan Bank DKI akan terus berupaya meningkatkan kontribusi positif kepada masyarakat melalui program-program CSR secara berkelanjutan.

“Program CSR Bank DKI bukan hanya sebagai kewajiban perusahaan tetapi juga bagian dari komitmen Bank DKI untuk menjadi agen perubahan yang memberdayakan masyarakat dan mendukung pembangunan berkelanjutan di Jakarta,” tutup Arie.

Turut andil dalam penanganan stunting di Jakarta

Selain penyaluran CSR pangan tersebut, pada hari yang sama, Jumat (5/7), Bank DKI juga melakukan pembagian 800 butir telur kepada SDN Lagoa 07, Jakarta Utara sebagai upaya mendukung program pemerintah terkait percepatan penurunan stunting serta melaksanakan program Rencana Aksi Keuangan Berkelanjutan PT Bank DKI tahun 2024.

Pembagian tersebut dilakukan bersamaan dengan seremonial pendirian Sekolah Laboratorium Pancasila di SDN Lagoa 07, Jakarta Utara. (jef)

BNI Resmikan Unit Layanan Terpadu di ITB, Perkuat Ekosistem Keuangan Kampus

JAKARTA:(Globalnews.id)- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus berkomitmen memberikan solusi keuangan berbasis digital kepada civitas akademika melalui program Campus Financial Ecosystem. Langkah terbaru dalam inisiatif ini adalah peresmian Unit Layanan Terpadu (ULT) di Institut Teknologi Bandung (ITB), yang merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) perseroan.

Peresmian tersebut dilaksanakan pada Rabu (3/7/2024) di Bandung, bersamaan dengan peringatan 104 tahun Pendidikan Tinggi Teknik di Indonesia.

Hadir dalam acara Direktur Institutional Banking BNI Munadi Herlambang, Pemimpin Divisi Institutional Banking 2 BNI Efrizal, Regional CEO BNI Wilayah 04 Bandung Roy Wahyu Maulana, Rektor ITB Reini Wirahadikusumah, Sekretaris Institut ITB Widjaja Martokusumo, serta Wakil Rektor Bidang Keuangan, Perencanaan, dan Pengembangan ITB Muhamad Abduh.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengatakan, BNI dan ITB telah menjalin kerja sama yang cukup panjang untuk berkolaborasi dalam mewujudkan layanan perbankan pada bidang institusi pendidikan.

Saat ini, BNI memiliki ekosistem pendidikan yang cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan layanan perbankan civitas akademika, mulai dari mahasiswa, dosen, pegawai, alumni, vendor dan pihak-pihak terkait dengan universitas.

“Sebagai Bank Mitra ITB, BNI terus berupaya bertransformasi untuk memberikan layanan terbaik dan solusi yang tepat untuk bersama-sama mewujudkan visi dan misi ITB melalui program Campus Financial Ecosystem yang merupakan solusi total BNI bagi civitas akademika di ITB,” ujarnya.

Salah satu bentuk nyata dukungan BNI adalah menyetujui bantuan pembangunan ULT ITB senilai Rp2,2 miliar. Unit Layanan Terpadu ini akan berfungsi sebagai sarana layanan informasi satu pintu bagi seluruh civitas akademika ITB, mendukung transformasi layanan akademik berbasis digital, serta meningkatkan efisiensi di lingkungan kampus.

Okki menambahkan, BNI berharap bantuan ini dapat mendorong ITB dalam meningkatkan kualitas layanan informasi dan digitalisasi kampus menuju world class university serta memperkuat kerja sama yang bersifat transaksional maupun non-transaksional.

“Kami berharap kerja sama ini memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada seluruh civitas akademika ITB dalam mengakses layanan perbankan,” pungkas Okki.

Dengan inisiatif ini, BNI tidak hanya memperkuat posisinya sebagai mitra keuangan bagi institusi pendidikan, tetapi juga menunjukkan komitmennya dalam mendukung transformasi digital di dunia pendidikan. (jef)

Inilah Pengurus PWI Pusat yang Baru

Jakarta:(Globalnews.id)-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat mengumumkan perubahan susunan personalia pengurus pusat untuk masa bakti 2023-2028. Perubahan ini berdasarkan hasil rapat pleno yang diperluas pada 27 Juni 2024 dan menetapkan beberapa perubahan posisi kunci di organisasi tersebut.

“Semoga pengurus baru bisa amanah dan menjalankan roda organisasi dengan baik. PWI ini organisasi besar. Semua harus menjaga marwah, nama baik PWI dan taat pada Kode Etik Jurnalistik,” kata Hendry Ch Bangun dalam siaran persnya pada Rabu (10/7/2024) di Jakarta.

Perubahan pengurus harian meliputi Iqbal Irsyad yang kini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal, menggantikan Sayid Iskandarsyah. Sebelumnya, Iqbal Irsyad adalah Ketua Satgas Anti Hoax. M. Nasir, yang sebelumnya memegang posisi Ketua Bidang Pendidikan, kini menjadi Bendahara Umum menggantikan Marthen Selamet. Marthen Selamet kini menjabat sebagai Ketua Bidang Kerjasama dan Kemitraan, menggantikan Sarwani. Sarwani sendiri berpindah posisi menjadi Wakil Bendahara Umum.

Di Dewan Kehormatan, Tatang Suherman menggantikan Nurcholis sebagai Sekretaris Dewan Kehormatan (DK). Mahmud Matangara menggantikan Uni Lubis sebagai Wakil Ketua DK. Selain itu, M. Noeh Hatumena, Hendro Basuki, dan Berman Nainggolan L Radja kini menjadi anggota Dewan Kehormatan.

Rapat Pleno Diperluas yang dihadiri oleh Ketua Umum PWI, Hendry Ch. Bangun, Sekretaris Jenderal, Sayid Iskandarsyah, Bendahara Umum, Marthen Selamet, serta beberapa pengurus kunci lainnya, menghasilkan keputusan penting yakni memberikan persetujuan dan mandat kepada ketua umum untuk melakukan perubahan susunan dan personalia pengurus pusat pada seluruh tingkatan. Rapat yang diselenggarakan di Gedung Dewan Pers, Jakarta Pusat, ini juga mencakup pengesahan pengunduran diri beberapa pengurus pusat, termasuk Sayid Iskandarsyah dari posisi Sekjen.

Dengan adanya perubahan ini, Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch. Bangun, berharap dapat memperkuat organisasi dalam menghadapi tantangan dunia jurnalistik ke depan serta meningkatkan sinergi antar lembaga dan kerja sama dengan berbagai pihak.(jef)

BNI Xpora Raih Penghargaan SME Enabler of the Year 2024 dari Majalah Marketeers

JAKARTA(Globalnews.id)- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI meraih penghargaan bergengsi dari Majalah Marketeers melalui ajang Sustainable Marketing Excellence (SME) Award 2024. Melalui program BNI Xpora, BNI berhasil meraih penghargaan Sustainable Marketing Excellence (SME) Award 2024 dari Majalah Marketeers, dengan kategori SME Enabler of the Year.

SME Award merupakan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan/merek/lembaga/organisasi yang sukses menerapkan prinsip-prinsip keberlanjutan (sustainability) dalam strategi perusahaan dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat luas. Penilaian ini bukan hanya berdasarkan profitabilitas (Profit) semata, melainkan juga memperhatikan aspek pemberdayaan manusia (People) dan pelestarian lingkungan (Planet).

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengungkapkan, penghargaan ini menjadi bukti konkret kontribusi BNI dalam mendukung keberlangsungan Usaha Kecil Menengah (UKM) di Indonesia. “Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi yang membanggakan bagi BNI yang saat ini fokus mendorong pelaku UKM untuk bersaing di kancah global melalui BNI Xpora,” kata Okki.

BNI Xpora adalah ekosistem UKM berorientasi ekspor yang mendukung peningkatan potensi UKM Indonesia agar dapat berkembang menuju UMKM Go Productive, Go Digital, dan Go Global. BNI Xpora juga menyediakan layanan bagi diaspora Indonesia yang berprofesi sebagai pengusaha di luar negeri.

Dalam upaya meningkatkan kapabilitas UKM, BNI Xpora menjalankan pilar Go Productive dengan menyediakan pelatihan, pendampingan, coaching clinic, serta seminar dan webinar. Tahun ini, BNI Xpora menggelar Serial Event BNI Exporters Forum (BEF) di lima kota, yaitu Jakarta, Lampung, Bandung, dan Makassar. Melalui kegiatan ini, UKM diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan kemampuan untuk bersaing secara global.

Pilar Go Global BNI Xpora mendukung UKM dengan menyediakan akses pasar internasional melalui partisipasi dalam berbagai pameran internasional dan business matching dengan calon pembeli luar negeri. Beberapa pameran yang diikuti tahun ini antara lain Foodex di Tokyo, Amsterdam Coffee Festival, Specialty Coffee Expo di Chicago, dan Indonesia in Singapore, Indonesia in Korea, serta keikutsertaan lainnya.

Okki menambahkan, BNI terus melakukan inovasi dan transformasi untuk mendukung UKM menembus pasar global, salah satunya dengan memanfaatkan Kantor Cabang Luar Negeri (KCLN) di pusat-pusat perdagangan dunia seperti London, Singapura, Hong Kong, Seoul, New York, Tokyo, dan Amsterdam.

Selain dukungan dari sisi permodalan, BNI Xpora juga memberikan dukungan dalam e-commerce, pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), pengelolaan produk, operasional digital, hingga infrastruktur. “Penghargaan ini merupakan bukti nyata kontribusi kami terhadap UKM di Indonesia. Ke depan, kami akan terus berjuang mengantarkan UKM bisa bersaing di pasar internasional,” tutup Okki. (jef)

Dorong peningkatan kredit konsumer, Bank DKI gandeng Koperasi Konsumen Karyawan Transjakarta

JAKARTA:(Globalnews.id)- Bank DKI membangun sinergi bersama Koperasi Konsumen Karyawan Transjakarta (KOPKARTRANS) dalam hal pemanfaatan produk dan layanan Bank DKI, diantaranya pada segmen konsumer yakni produk Kredit/Pembiayaan Multi Guna (KMG/KMG iB) dan Kredit Pemilikan Rumah ( KPR). Sinergi ini menjadi upaya Bank DKI dalam meningkatkan kinerja kredit dan pembiayaan Bank DKI khususnya bagi segmen konsumer.

Pelaksana tugas (Plt.) Direktur Utama Bank DKI Amirul Wicaksono dalam keterangan tertulis di Jakarta (2/7) mengatakan sinergi ini diharapkan mempermudah akses kredit bagi Karyawan Transjakarta melalui produk kredit/pembiayaan yang kompetitif dan inovatif.

“Dalam peranannya, Bank DKI mendukung penyediaan produk-produk kredit/pembiayaan yang kompetitif dan pemenuhan kebutuhan konsumtif karyawan Transjakarta,” ujar Amirul.

Kolaborasi bisnis antara Bank DKI dengan KOPKARTRANS tersebut dituangkan dalam Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama yang ditandatangani oleh Pemimpin Grup Kredit Konsumer Bank DKI, Zulfikryshah, dan Ketua Koperasi Konsumen Karyawan Transjakarta (KOPKARTRANS), Arkadeus Hamudin yang turut disaksikan oleh Direktur Utama PT Transportasi Jakarta, Welfizon Yuza dan Direktur Keuangan, SDM dan Dukungan Bisnis PT Transportasi Jakarta, Mayangsari Dian Irwantari.

Ketua KOPKARTRANS Arkadeus Hamudin dalam keterangannya mengatakan, KOPKARTRANS menyambut baik sinergi yang terjalin bersama Bank DKI dalam hal pemanfaatan produk dan layanan kredit seiring dengan peranan KOPKARTRANS dalam peningkatan kesejahteraan karyawan Transjakarta.

“Kami berharap, sinergi ini semakin meningkatkan peran KOPKARTRANS diantaranya dalam upaya membantu meningkatkan kesejahteraan karyawan Transjakarta,” ujar Arkadeus.

Selaras dengan hal tersebut, Direktur Keuangan, SDM dan Dukungan Bisnis PT Transportasi Jakarta, Mayangsari Dian Irwantari menyampaikan bahwa kolaborasi antar BUMD ini merupakan sebuah peluang dan sinergi yang baik kedepan.

“Dengan adanya kolaborasi ini, Karyawan Transjakarta dapat memiliki peluang dengan mudah untuk mengakses produk dan layanan perbankan seperti kredit/Pembiayaan Multi Guna dan Kredit Pemilikan Rumah ( KPR) dari Bank DKI,” ujar Mayangsari.

Hal senada juga disampaikan oleh Pemimpin Grup Kredit Konsumer Bank DKI, Zulfikryshah yang mengatakan bahwa Bank DKI terus berupaya memperluas jangkauan produk dan layanan kredit segmen konsumer melalui berbagai kolaborasi dengan pihak ketiga.

“Melalui kolaborasi yang dibangun, Bank DKI mendorong terciptanya inklusivitas dan kemudahan akses produk dan layanan perbankan khususnya produk kredit dan pembiayaan bagi seluruh masyarakat di Jakarta,” tutur Zulfikryshah.

Sebagai informasi, Bank DKI memiliki sejumlah produk kredit dan pembiayaan yang turut ditawarkan kepada Karyawan Transjakarta, diantaranya Kredit Multi Guna (KMG) yang dapat digunakan untuk kebutuhan konsumtif seperti pembelian kendaraan (termasuk pembelian kendaraan listrik), biaya pendidikan, wisata religi, hingga liburan.

Selain itu, dalam hal penyediaan produk KPR, Bank DKI turut bekerja sama dengan berbagai developer yang menyediakan rumah tipe subsidi dan komersil yang dapat dimiliki oleh karyawan Transjakarta dengan skema angsuran yang terjangkau.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi mengatakan, dalam mempermudah pengajuan produk kredit dan pembiayaan bagi nasabah, Bank DKI juga menyediakan layanan berbasis digital.

“Semakin mempermudah, Bank DKI juga saat ini mengembangkan aplikasi KMG online yang tersemat pada aplikasi JakOne Mobile yang dapat mengakomodir pengajuan kredit konsumer dimana saja kapan saja,” tutup Arie.(jef)

Hindari Praktek Percaloan, ASDP Wajibkan Pengguna Jasa Reservasi Tiket Online via Ferizy

Jakarta:(Globalnews.id)-Dalam rangka menghadirkan layanan penyeberangan prima bagi seluruh pengguna jasa, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) berkomitmen menciptakan kondisi pelayanan di pelabuhan yang aman dan nyaman bagi pengguna jasa, dengan meluncurkan program “Say No to Calo”. Program ini efektif berlaku mulai Senin (1/7) di empat pelabuhan utama: Merak, Bakauheni, Ketapang, dan Gilimanuk.

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengatakan manajemen secara aktif berkelanjutan melakukan sosialisasi pembelian tiket ferry secara online via Ferizy. Hal ini terbukti telah memberikan banyak manfaat bagi pengguna jasa antara lain lebih cepat dan dapat meminimalisir antrian di pelabuhan. “Digitalisasi pembelian tiket penyeberangan feri ini merupakan bukti komitmen atas transformasi digital yang dilakukan ASDP dalam lima tahun terakhir untuk memberikan kenyamanan bagi para pengguna jasa,” ujarnya.

Apalagi, ASDP semakin gencar dalam penerapan reservasi tiket online di Cabang melalui aplikasi maupun website trip.ferizy.com. Saat ini terdapat 28 pelabuhan yang telah menerapkan pemesanan tiket online yaitu Merak, Bakauheni, Ketapang, Gilimanuk, Ajibata, Ambarita, Jangkar, Sape, Labuan Bajo, Lembar, Padangbai, Jepara, Karimun Jawa, Ujung, Kamal, Kayangan, Pototano, Tanjung Kalian, Pagimana, Gorontalo, Galala, Hunimua, Waipirit, Namlea, Batulicin, Tanjung Serdang, Bajoe, dan Kolaka.

Memperkuat reservasi tiket via Ferizy tersebut, manajemen pun merancang program “Say No to Calo” yang bertujuan melindungi pengguna jasa dari praktek percaloan. “Kehadiran calo berdampak negatif terhadap pelayanan prima di pelabuhan diantaranya ketidaknyamanan penumpang karena mendapatkan tiket dengan harga yang melambung sangat tinggi dari harga resmi. Selain itu, banyak pengguna jasa melaporkan yang mengalami kerugian saat membeli tiket via calo karena boarding pass tidak dapat digunakan saat masuk ke pelabuhan. Hal ini tentu menjadi concern kami untuk dibenahi,” tutur Shelvy merinci.

Untuk itu, ASDP meningkatkan patroli di pelabuhan dan menerapkan sistem _geofencing_ yang memastikan pembelian tiket hanya bisa dilakukan melalui loket resmi dan aplikasi Ferizy. Hanya penumpang dengan tiket resmi yang dapat masuk ke area pelabuhan, berkat filterisasi ketat di titik masuk.

ASDP juga mempermudah pembelian tiket melalui layanan tiket online Ferizy karena saat ini sudah tidak ada lagi penjualan tiket di pelabuhan. Pemesanan tiket ferry pun sekarang bisa dilakukan hingga 60 hari sebelum keberangkatan lewat aplikasi Ferizy, dengan pembayaran via transfer bank, virtual account, atau e-wallet. Melalui mekanisme transfer bank dan virtual account tersedia layanan Bank BRI, Mandiri, BNI, dan BCA, hingga layanan e-wallet seperti LinkAja, ShopeePay, OVO, dan Dana. Ini memudahkan pengguna karena dapat memilih metode yang paling nyaman sesuai kebutuhan masing-masing.

“Dengan kemudahan ini, kami sangat mengharapkan kerjasama dan konsistensi pengguna jasa dan seluruh masyarakat agar tidak lagi membeli tiket melalui calo. Dengan komitmen kuat dari ASDP dan partisipasi aktif dari para pengguna jasa, mari bersama-sama ciptakan pelabuhan yang bebas calo, aman, dan nyaman bagi semua,” tegas Shelvy.(jef)

BNI Loudfest Vol.3 2024 Berakhir Meriah, SUGBK Tetap Terjaga Seluruh Fasilitasnya

JAKARTA:(Globalnews.id)- BNI Loudfest Vol.3 2024 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Sabtu (6/7/2024) meninggalkan kesan mendalam bagi para pegawai PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) atau yang dikenal BNI Hi-Movers.

Pagelaran musik yang dimeriahkan oleh musisi-musisi ternama ini tidak hanya menyajikan pertunjukan musik yang spektakuler, tetapi juga menunjukkan komitmen BNI untuk tetap menjaga keindahan SUGBK dengan langkah-langkah mitigasi yang komprehensif sebelum, selama, dan setelah acara berlangsung.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengatakan, BNI sadar betul bahwa penggunaan SUGBK untuk acara sebesar BNI Loudfest Vol.3 2024 membutuhkan penanganan khusus agar tidak meninggalkan dampak negatif terhadap kondisi stadion.

“BNI telah melakukan berbagai upaya mitigasi untuk memastikan kualitas lapangan dan infrastruktur SUGBK tetap terjaga baik,” kata Okki.

Pada pra event, BNI telah menggunakan penutup rumput berkualitas tinggi yang sesuai dengan standar internasional untuk melindungi rumput selama acara berlangsung. Selain itu, persiapan menyeluruh dan inspeksi lapangan untuk memastikan kondisi rumput dalam keadaan optimal juga dilakukan sebelum acara dimulai.

Selama event berlangsung, pemantauan kondisi lapangan untuk memastikan tidak ada kerusakan yang terjadi juga terus dilakukan. Penutup rumput dipastikan tetap berada di tempatnya untuk melindungi rumput dari aktivitas selama acara.

Pasca event, perawatan intensif, termasuk pemupukan, penyiraman, dan aerasi khusus juga langsung dilakukan, *terlebih lagi lapangan SUGBK tengah direnovasi.* “Upaya ini dilakukan untuk memastikan kondisi lapangan kembali optimal dan siap digunakan untuk pertandingan sepak bola bertaraf internasional,” ujar Okki.

Selain fokus pada kualitas lapangan, BNI juga berkomitmen menjaga kebersihan SUGBK dengan menyediakan tempat sampah yang memadai di setiap sisi stadion. Tim kebersihan dikerahkan untuk membersihkan seluruh area GBK pasca acara, baik di dalam maupun di luar stadion, termasuk tribun, area parkir, dan toilet.

BNI Hi-Movers juga berperan aktif dalam menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya selama acara berlangsung. Pengawasan ketat dilakukan oleh petugas kebersihan di seluruh area untuk memastikan kebersihan terjaga dan tidak ada sampah yang menumpuk.

Pasca Loudfest Vol.3 2024, BNI juga memastikan seluruh infrastruktur SUGBK dalam kondisi baik. BNI melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap fasilitas di SUGBK seperti kursi penonton, toilet, dan area lainnya.

“Upaya mitigasi yang dilakukan BNI merupakan bukti nyata komitmen dan tanggung jawab BNI dalam menjaga kebersihan dan keindahan SUGBK. BNI memahami bahwa SUGBK bukan hanya sebuah stadion sepakbola, tetapi juga merupakan simbol kebanggaan rakyat Indonesia,” pungkas Okki. (jef)

Apresiasi Hi-Movers di Puncak Perayaan HUT ke-78, BNI Gelar BNI Loudfest 2024 di GBK

JAKARTA:(Globalnews.id)- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menggelar acara musik spektakuler yang bertajuk BNI Loudfest Vol 3 2024 dalam rangka memeriahkan hari ulang tahunnya yang ke-78.

Acara yang berlangsung pada Sabtu (6/7/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, tersebut dihadiri oleh Menteri BUMN Erick Thohir, Direktur Utama BNI Royke Tumilaar beserta Jajaran Direksi dan SEVP, Komisaris Utama BNI Pradjoto beserta Dewan Komisaris, serta seluruh BNI Hi-Movers. Acara ini merupakan puncak dari rangkaian perayaan HUT BNI sebagai bentuk apresiasi BNI kepada para pegawai BNI atau dikenal sebagai BNI Hi-Movers.

BNI Loudfest 2024 menghadirkan penampilan dari para musisi ternama seperti Chrisye Live Erwin Gutawa, Iwan Fals & Band, Tulus, Ruth Sahanaya, David Bayu, Once Mekel, Marcell, Armand Maulana, Ardhito Pramono, Inul Daratista, Ayu Ting Ting, Wika Salim, Project Pop, hingga Nikita Dompas.

Direktur Utama BNI Royke Tumilaar mengungkapkan, acara ini khusus dipersembahkan untuk BNI Hi-Movers yang telah berkontribusi besar bagi kemajuan perusahaan.

“BNI Loudfest 2024 tidak hanya menjadi menjadi puncak acara HUT BNI, tetapi lebih sebagai bentuk persembahan kepada BNI Hi-Movers atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam membawa kemajuan bagi perusahaan,” ujar Royke.

Dalam perayaan HUT ke-78 ini, BNI juga meluncurkan aplikasi perbankan terbaru bernama wondr by BNI. Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur untuk membantu nasabah mencapai life goals mereka, mulai dari transaksi perbankan, insight keuangan, hingga mengembangkan portofolio investasi.

“wondr by BNI diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan finansial para nasabah agar lebih merasa dimengerti oleh perbankan. Wondr by BNI it’s a game changer dalam keamanan dan kenyamanan pengelolaan keuangan dalam genggaman,” jelas Royke.

Tidak hanya berfokus pada hiburan dan inovasi digital, rangkaian HUT ke-78 BNI juga diisi dengan berbagai kegiatan sosial dan lingkungan mulai tanggal 15 Juni hingga 3 Agustus 2024 mendatang, seperti BNI Empathy Drop Box, penanaman 78.000 pohon mangrove, serta ziarah ke makam eks Direktur Utama BNI dan Pendiri BNI RM Margono Djojohadikoesoemo.

Selain itu, ada juga kegiatan olahraga seperti turnamen basket, golf, dan cycling (Surabaya Loops) yang melibatkan berbagai pemangku kepentingan dan masyarakat luas.

Royke berharap, melalui penyelenggaraan BNI Loudfest dan seluruh rangkaian kegiatan HUT ke-78 ini, dapat tercipta kebersamaan dan keharmonisan di antara seluruh pegawai. “Dengan semangat kebersamaan, kita yakin bisa menjadi lebih baik dan bersama-sama membangun bangsa. Selamat ulang tahun BNI,” pungkasnya.

Dengan berbagai kegiatan dan inovasi yang dilakukan, BNI menunjukkan komitmennya dalam memberikan yang terbaik bagi nasabah dan pegawainya, sekaligus berkontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan. (jef)

KSP Surya Kencana Tingkatkan Pengawasan dan Pendampingan Anggota

Jakarta:(Globalnews.id)-Teknologi dan digitalisasi mendorong koperasi untuk meningkatkan kualitas kompetensi, kemitraan, pemasaran, dan informasi. Kehadiran inovasi teknologi diharapkan mempermudah koperasi menuju arah modern, dengan perkuatan permodalan dalam pengembangan bisnis dan produktivitas usaha.

Kehadiran Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM) di tengah masyarakat dapat memperkuat peranannya dalam mendukung pembiayaan kepada koperasi. Direktur Utama LPDB-KUMKM Supomo menyatakan komitmennya dalam memudahkan akses dana bergulir. LPDB-KUMKM berharap akses pembiayaan dapat memperluas operasional koperasi, meningkatkan pelayanan anggota, meningkatkan kapasitas produksi, serta membuka peluang baru dalam memasarkan usaha.

“Perkembangan zaman berdampak pada sektor usaha, demikian dengan koperasi yang dihadapkan dengan tantangan-tantangan ekonomi dan kebutuhan permodalan. Oleh sebab itu, koperasi diharapkan terus beradaptasi, berinovasi, dan meng-upgrade diri melalui pelatihan-pelatihan, pemasaran, peningkatan keterampilan, serta pengelolaan keuangan,” ujar Supomo.

Perkuatan permodalan yang digulirkan LPDB-KUMKM, lanjut Supomo, diharapkan dapat mendorong koperasi untuk terus tumbuh, berkembang, dan berkontribusi lebih besar lagi dalam perekonomian nasional. LPDB-KUMKM juga berharap dapat terus menjadi pilar utama penyangga ekonomi rakyat, melalui suntikan pembiayaan kepada pelaku usaha koperasi dan UMKM di tanah air, tutur Supomo.

Demikian yang dilakukan Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Surya Kencana di Provinsi DKI Jakarta. Koperasi yang beralamat di Jalan Haji Muchtar Raya Nomor 14 Kelurahan Joglo Kecamatan Kembangan Jakarta Barat, berdiri sejak tahun 2005 dan telah memiliki dua kantor cabang di Tangerang Kota dan Tangerang Selatan. KSP Surya Kencana hingga akhir Desember 2023 mencatatkan total anggota sebanyak 4.111 orang dan 44 orang karyawan.

Menurut Ketua KSP Surya Kencana Agung Setiawan, koperasi sebagai soko guru perekonomian nasional diharapkan dapat menyejahterakan anggotanya. Koperasi bersama pemerintah sebagai pembina tetap diharapkan tercipta sinergi dalam mengembangkan usaha bersama berasaskan kekeluargaan, mengingat peran pentingnya koperasi dalam penggerak ekonomi rakyat.

Pembinaan dan pendampingan dalam meningkatkan kualitas layanan telah diterapkan KSP Surya Kencana melalui aplikasi berbasis digital “Surya Kencana Mobile” sejak tahun 2021. Aplikasi yang dapat diunduh melalui playstore, jelas Agung, dilengkapi berbagai fitur layanan kemudahan. Di antaranya pengajuan pinjaman secara online, info pinjaman berjalan, saldo simpanan anggota yaitu Simpok, Simwa, Sukarela, Simpanan Berjangka, Tabungan, Tabungan Arisan Surya, serta pemungutan suara (votting) saat Rapat Anggota Tahunan (RAT) berlangsung.

“Di samping itu, melalui perkembangan teknologi informasi, KSP Surya Kencana berharap dapat menjadi wadah usaha yang diminati masyarakat sekitar. Koperasi mencari banyak informasi mengenai sumber permodalan murah yang berasal dari pemerintah dalam upaya memperluas usahanya. Hingga akhirnya mengenal Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM),” tutur Agung.

Informasi mengenai LPDB-KUMKM yang menyalurkan pinjaman murah kepada koperasi, lanjut Agung, diperoleh melalui sosialisasi dari Kementerian Koperasi dan UKM, Dinas Koperasi dan UKM setempat, serta dari Forum Komunikasi Pengurus Koperasi, yang sebelumnya pernah mendapatkan pelayanan serupa dari LPDB-KUMKM.

“KSP Surya Kencana mengajukan pinjaman kepada LPDB-KUMKM dengan beberapa pertimbangan, antara lain mendapatkan penawaran bunga pinjaman yang lebih murah dibanding lembaga pembiayaan lain, proses pencairan mudah dan tidak memakan waktu lama, dan dana tambahan untuk penyaluran pembiayaan kembali kepada anggota dangan bunga yang kompetitif,” jelas Agung.

Setelah mendapat pinjaman LPDB-KUMKM, Agung menuturkan, koperasi mendapat banyak manfaat, salah satunya adalah rate bunga pinjaman yang rendah dan memberi dampak langsung berupa meningkatnya produktivitas usaha KSP Surya Kencana. Selain itu, dana bergulir menjadi penambah modal kerja bagi koperasi sehingga mampu meningkatkan penyaluran pembiayaan kepada anggota.

“Harapan ke depan, keberadaan LPDB-KUMKM dapat memberi kemudahan akses pembiayaan dan investasi, sehingga manfaatnya dirasakan oleh koperasi-koperasi di tanah air. Dengan memaksimalkan prinsip pelayanan termasuk pendampingan, dapat mewujudkan tujuan koperasi sebagai salah satu penggerak perekonomian dan menyejahterakan masyarakat,” kata Agung.

Di sisi lain, KSP Surya Kencana memandang bahwa pengawasan dan pembenahan wajib dilakukan LPDB-KUMKM. Dalam bentuk pendampingan, ini merupakan upaya menjadikan koperasi dan UMKM memiliki usaha profesional dan mencegah pinjaman bermasalah. Salah satu cara yang biasa dilakukan KSP Surya Kencana adalah melakukan kunjungan dan memberi penyuluhan langsung kepada anggota mengenai cara menjalankan usaha yang baik.

“Selain pendampingan kepada anggota, KSP Surya Kencana juga fokus pada kualitas produk dengan monitoring yang ketat, memiliki target pencapaian usaha yang jelas dan terukur, serta membuat pencatatan pembukuan atau laporan keuangan yang transparan dan tertib. Selain dukungan pembiayaan dari LPDB-KUMKM, KSP Surya Kencana juga mendapat pembinaan dari sisi peningkatan usaha dari Suku Dinas (SUDIN) Koperasi Jakarta barat dan DEKOPINDA Jakarta Barat,” ujar Agung.(jef)

Bank DKI Sabet Penghargaan Ajang Indonesia Banking Service Excellence 2024

JAKARTA:(Globalnews.id)-Bank DKI kembali meraih penghargaan dari lembaga independen, kali ini sebagai The 3rd Best Overall BPD dalam Pelayanan Prima pada ajang 21st Banking Service Excellence 2024, yang diselenggarakan oleh Infobank media group di Jakarta pada Selasa (02/07).

Tidak kalah bergengsi, Bank DKI turut meraih penghargaan pada sejumlah kategori layanan terbaik diantaranya sebagai The 1st Best Call Center, The 1st Best Kenyamanan di Kantor Cabang, The 1st Best ATM, The 1st Best Live Chat, dan The 1st Best Opening Account via Mobile.

Penghargaan tersebut didasarkan pada survei Bank Service Excellence Monitor (BSEM) yang dilakukan oleh Marketing Research Indonesia (MRI) berdasarkan analisis data dan berbagai metode penilaian kualitas pemberian layanan.

Perusahaan pemenang merupakan para Bank yang dinilai memiliki kinerja terbaik dalam memberikan pelayanan kepada nasabah melalui berbagai channel layanan yang dimiliki.

Direktur Teknologi & Operasional merangkap Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Utama Bank DKI Amirul Wicaksono pada saat menerima penghargaan, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian yang diterima dan memaknainya sebagai apresiasi berharga atas upaya Bank DKI untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada nasabah.

“Penghargaan yang diraih Bank DKI pada beberapa kategori layanan prima turut merefleksikan komitmen Bank DKI yang secara konsisten berupaya memberikan layanan terbaik kepada masyarakat melalui berbagai langkah inovasi, termasuk berbagai pengembangan produk dan layanan berbasis digital yang berfokus pada layanan perbankan yang mudah, cepat, dan nyaman,” ujar Amirul dalam siaran persnya, Kamis (4/7).

Bank DKI telah melakukan berbagai langkah inovasi digital untuk meningkatkan pelayanan kepada nasabah, dengan salah satu inisiatif utama yaitu aplikasi JakOne mobile yang menawarkan berbagai fitur, mulai dari pembukaan rekening tabungan dan deposito secara online, transfer dana, pembayaran berbagai tagihan, zakat dan berdonasi, hingga integrasi dengan e-wallet untuk pembayaran melalui QRIS.

Selain itu, JakOne Mobile dilengkapi teknologi biometrik untuk keamanan transaksi. Bank DKI juga telah memiliki metode layanan nasabah yang lebih responsif melalui live chat.

Adapun proses penilaian 21st Infobank Banking Service Excellence 2024 didasarkan terhadap berbagai aspek pelayanan bank, diantaranya kepuasan nasabah, inovasi layanan, dan kinerja operasional melalui survei Bank Service Excellence Monitor (BSEM) yang dilakukan oleh MRI dalam dua tahap riset.
Pertama, melalui serangkaian online workshop, in-depth interview, focus group discussions, dan online survei, serta kedua, melalui pengukuran customer experience dengan mystery shopping.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi menambahkan dengan berbagai penghargaan yang telah diraih semakin memotivasi Bank DKI untuk terus berinovasi dan memberikan layanan yang terbaik.

“Bank DKI turut memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak, untuk menghadirkan solusi keuangan yang inovatif dan relevan bagi nasabah. Pada era digital saat ini, kemampuan beradaptasi dan berinovasi menjadi kunci untuk mempertahankan keunggulan kompetitif, untuk itu Bank DKI terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan dan menjadi mitra terpercaya dan memberikan layanan terbaik bagi nasabah,” tutup Arie.(jef)