Arsip Tag: Dampingi Presiden Jokowi

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Lau Simeme

DELISERDANG:(Globalnews.id)- Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni mendampingi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meresmikan Bendungan Lau Simeme yang berlokasi di Kecamatan Sibiru-biru, Deliserdang, Sumut, Rabu (16/10/2024).

“Bendungan ini bisa mengurangi, bisa mereduksi banjir di Kota Medan, di Deliserdang dan menyediakan air baku untuk Medan dan Deliserdang. Selain itu juga tentu saja untuk mengairi persawahan yang ada di sekitar sini,” kata Presiden.

Sebagaimana diketahui, Bendungan Lau Simeme merupakan bendungan ke-47 yang telah diresmikannya selama 10 tahun terakhir menjabat. Pembangunan bendungan ini telah dimulai sejak 2018 dengan menggunakan anggaran sebesar Rp1,7 triliun dan memiliki luas genangan 125 hektare dengan volume tampung sebanyak 21 juta meter kubik.

Presiden berharap dengan adanya bendungan ini akan bermanfaat bagi masyarakat Sumut secara luas.

“Kita harapkan ini bermanfaat bagi Provinsi Sumatera Utara,” ucap Presiden.

Dalam kesempatan yang sama, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni mengatakan adanya bendung tersebut akan berdampak besar bagi masyarakat Sumut. Terlebih ditujukan dalam pengendalian banjir di Kota Medan serta menyediakan air baku bagi masyarakat Deli Serdang dan Kota Medan.

“Bendungan ini tentunya sangat berdampak besar bagi masyarakat Sumut, apalagi kita tahu ini fungsinya ditujukan juga mengendalikan banjir di Kota Medan dan menyediakan air baku untuk masyarakat Deliserdang dan Kota Medan,” ujar Fatoni.

Fatoni berharap bendungan tersebut mampu bertahan lama mengingat memiliki fungsi yang sangat besar bagi masyarakat luas.

“Ini kita jaga sama-sama, kita harap bisa bertahan hingga lama, sehingga bisa terus memberikan manfaat bagi masyarakat hingga anak cucu kita nanti,” ucap Fatoni.

Dalam kesempatan yang sama, Dirjen Sumber Daya Air Kementerian Pembangunan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Bob Arthur Lombogya mengatakan dengan adanya bendungan ini maka sekitar 40% genangan banjir di Kota Medan akan berkurang.

Terkait sistem pengendalian banjir, dengan adanya bendungan ini nantinya PUPR akan memfungsikan floodway Deli Percut. Selain itu, pada tahun ini direncanakan PUPR akan mulai pembangunan floodway Sikambing ke Belawan.

“Sehingga air yang di Sungai Deli akan kita kurangi lewat floodway menuju ke Percut dan floodway menuju ke Belawan, sehingga daerah yang di Kota Medan, yang mengalami banjir akan kita atasi,” kata Arthur.(jef)

Pj Gubernur Agus Fatoni Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Tol Indrapura-Kisaran Seksi 2

ASAHAN:(Globalnews.id) – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni mendampingi Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Indrapura-Kisaran. Peresmian ini berlangsung di Gerbang Tol Kisaran, Asahan, Sumut, Rabu (16/10/2024).

Dua seksi jalan tol yang diresmikan tersebut terdiri dari Seksi I (Indrapura-Lima Puluh) sepanjang 15,6 km dan Seksi II (Lima Puluh-Kisaran) sepanjang 32,15 km dengan total 47,75 km. Tol tersebut telah dibangun sejak tahun 2018 dengan anggaran pembangunan sebesar Rp6,32 triliun.

“Dengan mengucap ‘Bismillah’ pada siang ini saya resmikan Jalan Tol Ruas Indrapura – Kisaran Seksi 2 (Lima Puluh-Kisaran) di Provinsi Sumatera Utara,” ucap Presiden.

Selain meresmikan jalan Tol Indrapura-Kisaran, melalui kesempatan ini Presiden juga meresmikan Jalan Tol Betung-Tempino Jambi Seksi 3 Bayung Lencir-Tempino. Jalan tol sepanjang 34 km ini menghabiskan anggaran sebesar Rp 5,6 triliun.

“Alhamdulillah, pada siang ini telah selesai Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino Seksi 3 ini di Provinsi Jambi sepanjang 34 km menghabiskan anggaran Rp 5,6 triliun dan sudah dibangun sejak dua tahun lalu. Ini menjadi bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera,” kata Presiden.

Presiden berharap dengan diresmikannya jalan tol ini semakin mempermudah mobilitas masyarakat dan logistik. Dirinya juga berharap kehadiran tol ini mampu menjadi awal pertumbuhan ekonomi baru.

“Dengan adanya jalan tol, utamanya Trans Sumatera ini ada kecepatan dalam mobilitas orang, kecepatan dalam mobilitas barang, distribusi logistik sehingga setiap daerah akan bisa bersaing dengan daerah di negara-negara lain. Karena persaingan antarnegara itu sangat ketat sekali,” tutup Presiden.

Peresmian ini ditandai dengan penekanan tombol sirine dan penandatanganan prasasti Jalan Tol Ruas Indrapura – Kisaran Seksi 2 (Lima Puluh-Kisaran) dan Jalan Tol Bayung Lencir – Tempino Bagian Ruas Jalan Tol Betung Jambi, Asahan. Setelah melakukan peresmian, Presiden juga meninjau fasilitas yang ada di ruas tol tersebut.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pimpinan DPR RI Komisi V, Pj Bupati Asahan Basarin Yunus Tanjung, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sumut, seluruh Dirut BUMN yang hadir dan tamu undangan lainnya.(jef)

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Pusat Riset Genomik Pertanian di Humbahas

HUMBAHAS:(Globalnews.id) – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni mendampingi Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Pusat Riset Genomik Pertanian yang berlokasi di lahan Taman Sains Teknlogi Herbal dan Hortikultura (TSTH2), Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbanghasundutan (Humbahas), Rabu (16/10/2024).

“Dengan mengucap bismillah, dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa pada sore ini saya resmikan Pusat Pusat Riset Genomik Pertanian di Kabupaten Humbang Hasundutan, Provinsi Sumatera Utara,” kata Presiden.

Melalui kesempatan ini, Presiden sangat mengapresiasi peresmian Pusat Riset Genomik Pertanian. Dirinya berharap dengan dibangunnya Pusat Riset Genomik Pertanian dapat mendorong peningkatan produksi pertanian dan perkebunan, khususnya di wilayah Sumatera Utara.

“Oleh karena itu, saya sangat mengapresiasi dibukanya Pusat Riset Genomik Pertanian ini agar produksi kita per hektare baik itu kemenyan, kopi, padi, baik itu kentang, bawang merah, bawang putih semuanya per hektare harus naik. Karena kita telah memiliki Pusat Riset yang sangat baik di Humbang Hasundutan di Provinsi Sumatera Utara ini,” kata Presiden.

Presiden juga mempersilakan untuk membuka peluang kerjasama dengan berbagai pihak. Hal ini bertujuan guna mendapatkan benih unggul agar produktivitas pangan kian naik.

“Kerjasama dengan siapapun silakan, dengan negara manapun silakan yang paling penting kita mendapatkan benih unggul mendapatkan bibit unggul sehingga produktivitas, produksi padi, produksi bahan-bahan pangan kita semuanya bisa naik per hektare,” ucap Presiden.

Dalam kesempatan yang sama, Menko Maritim dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan keberadaan Taman Sains dan Teknologi Herbal dan Holtikultura (TSTH2) di Humbahas akan fokus kepada pengembangan tanaman herbal dan hortikultura dengan proyeksi menjadi pusat riset kelas dunia. Sehingga beberapa tahun ke depan, sudah bisa memproduksi bibit unggul, melalui penelitian bersama para pakar, serta menjaga kelestarian kekayaan keanekaragaman hayati Indonesia.

“Kita memiliki peralatan laboratium yang canggih yang mampu mendeteksi genetic dengan akurasi 99%. Dengan ini semua Pak Presiden, saya kira dalam lima tahun ke depan kita tidak akan impor lagi, kita akan bisa memproduksi bibit-bibit yang canggih dan diakui dunia,” ucap Menko Marves.

Kemudian Menko Marves mengatakan Kemenko Marves bersama Kemendagri dan TNI telah mengumpulkan 5 ribu bibit spesies tanaman herbal dari seluruh Nusantara. Hal ini bertujuan untuk mencari kandungan senyawa terbaik dan dikembangkan sebagai bahan baku obat alami berstandarisasi.

Sebelum beranjak, Presiden RI Joko Widodo meresmikan Pusat Riset Genomik Pertanian ditandai dengan penekanan tombol sirene dan penandatanganan prasasti pembangunan gedung. Dalam kunjungan tersebut, Presiden Joko Widodo hadir didampingi oleh Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Kepala BSSN Hinsa Siburian. (jef)