Islamic Tourism Expo 2017, Dukung Pelaksanaan Umroh dan Wisata Muslim  yang transparan dan Profesional

JAKARTA:((Globalnews.id)- Islamic Tourism Expo 2017 yang berlangsung di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka Jakarta,10-12 Oktober resmi dibuka, ditandai dengan penekanan tombol bersama oleh Dubes Arab Saudi untuk Indonesia, Ketua panitia sekaligus Direktur Haji People Ind, Bambang Hamid, perwakilan anggota komisi VII DPR, dan Plt Dirut BNI Syariah Abdullah Firman Wibowo.

Bambang mengatakan, digelarnya acara ini sesuai komitmen untuk mendukung pengembangan pelaksanaan Umroh dan Wisata Islami sekaligus mengedukasi masyarakat dalam memperoleh informasi bisnis layanan umroh serta wisata Muslim secara transparan dan profesional.

Indonesia saat ini merupakan negara  kedua terbanyak  di dunia  setelah Mesir dan Pakistan dalam pengiriman jemaah Umroh, data terakhir mencapai angka 800.000 per tahun.

Event yang memadukan faktor informasi, edukasi, bisnis, dan hiburan bernuansa Islami tersebut akan berlangsung pada Selasa hingga Kamis, 10-12 Oktiber 2017 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.

“Besarnya jumlah warga Indonesia yang umrah setiap tahunnya menjadikan Indonesia sebagai negara terbesar kedua di dunia setelah Pakistan. Kalau haji jelas kita terbesar. Jadi ibaratnya, di mata perusahaan travel dunia, Indonesia merupakan anak emas, karena merupakan salah satu pasar terbesar,” jelas Bambang.

Pembukaan pameran ini dihadiri sejumlah duta besar dari negara-negara sahabat, terutama negara-negara Islam seperti Saudi Atabia, Malaysia, Tunisia, Uzbekistan dll. Dalam perhelatan ini akan hadir pula sejumlah perusahaan travel bergengsi  dari negara-negara di Timur Tengah, ASEAN, Eropa dan Asia Tengah, dan Timur Tengah seperti Saudi Arabia, Uni Emirat Arab, Yordania, Mesir, Turki, Syria, Palestina, Uzbekistan, China, Korea, Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam.

Mayoritas perusahaan travel ini merupakan anggota asosiasi di bidang pariwisata baik dari kawasan ASEAN, Asia Tengah, Eropa dan Timur Tengah. “Selain bertujuan menyebarluaskan informasi paket umrah, haji dan wisata inbound maupun outbound tour serta produk pendukung lainnya, acara ini sekaligus mempertemukan para buyers dan sellers dari negara tujuan wisata muslim,” lanjutnya.

Dalam event ini hadir sebagai peserta sbb:

*》20 travel agent Umrah Haji dan wisata muslim terpercaya*

*》60 perusahaan Hotel, transportasi, catering dan tour operator dari berbagai negara*

*》4 Maskapai terbaik*

*》3 Bank Syariah*

*》5 Kedutaan dan Tourism board negara2 sahabat. Serta

raih kesempatan mendapatkan *Grand Prize 1 Buah Mobil* dan kesempatan memenangkan paket *Umrah Gratis* setiap hari serta hadiah menarik lainnya.

Selain itu, pameran Islamic Tourism Expo 2017 dimeriahkan dengan penampilan spektakuler artis papan atas Indonesia dan juga bagi2 door prize tiket jalan2.

*- ROSSA* door Prize Tiket JKT-Dubai PP

*- FATIN* door prize tiket JKT – Singapore PP

*- INDAH NEVERTARI* door prize tiket JKT – Singapore PP

*- SNADA*

*- Dan penampilan kesenian serta budaya dari berbagai negara sahabat*

*Persembahan Special Islamic Tourism Expo 2017*

Pameran ini juga menghadirkan Koleksi *Al Qur’an Terbesar, Terkecil, Terindah dan Tertua* serta koleksi mushaf2 Al Qur’an kuno dari seluruh Nusantara dan berbagai negara.(jef)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.