Bisa Angkut Logistik, KMP Kundur Bantu Tekan Disparitas Harga di Kepulauan Seribu

. Penekanan tombol sirine sebagai tanda dimulainya operasional KMP Kundur melayani lintasan Kepulauan Seribu dari Pelabuhan Sunda Kelapa, yang dilakukan oleh Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Pudji Hartanto Iskandar, Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Faik Fahmi, Dewan Komisaris PT ASDP Indonesia Ferry Stephanus Budiono, Wakadishub Provinsi DKI Jakarta Sigit, dan Wakil Bupati Kepulauan Seribu Ismar Harahap.
Penekanan tombol sirine sebagai tanda dimulainya operasional KMP Kundur melayani lintasan Kepulauan Seribu dari Pelabuhan Sunda Kelapa, yang dilakukan oleh Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Pudji Hartanto Iskandar, Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Faik Fahmi, Dewan Komisaris PT ASDP Indonesia Ferry Stephanus Budiono, Wakadishub Provinsi DKI Jakarta Sigit, dan Wakil Bupati Kepulauan Seribu Ismar Harahap.

JAKARTA : (Globalnews.id) – Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Pudji Hartanto Iskandar menyambut baik pengoperasian KMP Kundur dengan rute dari pelabuhan Sunda Kelapa Jakarta ke tiga destinasi di Kepulauan Seribu.

“Kita semua tak ingin musibah kemarin terulang lagi, dengan KMP Kundur ini bisa meningkatkan kualitas layanan sekaligus keselamatan penumpang. Terlebih lagi, KMP Kundur juga bisa mengangkut logistik seperti semen, kayu dan lain-lain sehingga bisa menekan disparitas (selisih) harga di kepulauan seribu,” katanya, usai meresmikan beroperasinya KMP Kundur di pelabuhan Sunda Kelapa Jakarta, Sabtu (13/1).

Wakil Bupati Kepulauan Seribu Ismar Harahap juga menyampaikan terimakasihnya kepada semua pihak terutama Kemenhub dan PT ASDP. “Saya optimis kepulauan seribu akan semakin maju dengan adanya KMP Kundur ini karena bisa mengangkut logistik dan baran-barang yang selama ini belum terlayani, demikian juga target wisata, saya optimis target 900 ribu wisatawan di 2017 di kepulauan seribu akan tercapai,” katanya.

Tarif Murah

Sekretaris Perusahaan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Christine Hutabarat mengatakan KMP Kundur yang mulai beroperasi Sabtu (13/1), tidak hanya memberikan layanan penyeberangan ke Kepulauan Seribu yang aman dan selamat,  tetapi juga dengan tarif yang terjangkau.

Tarif pada lintasan Sunda Kelapa-Untung Jawa,  dewasa Rp 38.000 anak-anak Rp 25.000. Pulau Untung Jawa-Pramuka dewasa Rp 40.000 anak-anak Rp 26.000.

Selanjutnya, tarif dari Sunda Kelapa – Pulau Kelapa dewasa Rp 46.000 anak-anak Rp 33.000.  Pulau Untung Jawa-pulau Kelapa dewasa Rp 42.000 anak-anak Rp 27.000. Lalu,  tarif dari Pulau Pramuka –  Pulau Kelapa dewasa Rp 36.000 anak-anak Rp 24.000. Dan tarif dari Sunda Kelapa – Pulau Pramuka dewasa Rp 44.000 anak-anak Rp 28.000.

“Kami berharap,  pengguna jasa dapat menikmati layanan kapal feri menuju destinasi Kepulauan Seribu ini.  Kami juga akan terus meningkatkan layanan ke depannya,  khususnya dalam mendukung pertumbuhan sektor pariwisata, ” tuturnya. (jef)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.