Semua tulisan dari globalnewsid

Kunjungi BNI EXPO 2024, Temukan Cara Miliki Rumah, Kendaraan Hingga Piknik Impian dengan Mudah dan Menarik

JAKARTA:(Globalnews.id)-PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menggelar BNI EXPO 2024, sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78. Inilah momentum yang pas bagi nasabah BNI maupun masyarakat umum untuk mengakses cara paling mudah dalam mendapatkan rumah, kendaraan impian, hingga liburan/travelling *dengan program menarik, berbagai kemudahan dan pengalaman yang wondrful melalui wondr by BNI.*

Perhelatan BNI EXPO 2024 ini digelar bertepatan dengan transformasi yang dilakukan emiten dengan kode saham: BBNI ini, pada layanan mobile banking-nya, dengan label teranyarnya, wondr by BNI.

Beragam promo dan suku bunga spesial yang disajikan pada BNI Expo 2024, dan dikombinasikan dengan kenyamanan bertransaksi dengan wondr by BNI, akan membawa pengunjung lebih dimudahkan dalam menggapai keinginannya memiliki rumah, kendaraan, dan piknik.

Catat saja dulu, BNI EXPO 2024 digelar dengan tema wondrful Journey dan akan dilaksanakan selama tiga hari di Hall 1-3A ICE BSD, Tangerang, Jumat-Minggu (2-4 Agustus 2024) yang dibuka mulai pukul10 pagi sampai 9 malam.

Dalam keterangan pers di Jakarta, Selasa (30 Juli 2024), Direktur Retail Banking BNI Corina Leyla Karnalies mengungkapkan, BNI Expo 2024 digelar dalam rangka meningkatkan awareness brand BNI sebagai financial solution partner.

Corina juga menekankan bahwa event tersebut akan menggaungkan aplikasi wondr by BNI sebagai super apps dari BNI, juga mendorong akuisisi dan pencapaian target bisnis produk dan layanan BNI.

BNI Expo 2024 juga, menurut Corina, akan menjadi ajang dalam meningkatkan sinergi bisnis BNI dengan mitra strategis BNI dan anak perusahaan. “BNI EXPO 2024 digelar bukan hanya untuk nasabah tetapi juga masyarakat umum yang ingin menikmati berbagai promo, diskon menarik dan layanan dari BNI,” ujarnya.

Corina menjelaskan, BNI EXPO 2024 menyediakan pameran otomotif, test drive, showcase property, tour and travel, retail produk seperti Fashion, Kriya, serta Food & Beverages Tenant dan UMKM Xpora, aktivasi wondr by BNI, photo booth, hingga fun games.

Untuk mendapatkan pengalaman yang lebih seru dan mendapatkan beragam promo menarik di BNI EXPO 2024 langsung saja kunjungi website bit.ly/PROMO-BNIEXPO2024. “Tunggu apa lagi? Yuk, registrasi sekarang di https://regis.bniexpo2024.com,” seru Corina.

BNI berharap pameran ini akan menjadi pameran paling meriah dan memberikan experience menarik bagi pengunjungnya. “Jangan sampai ketinggalan. Your wondrful journey starts here (Perjalananmu yang seru dimulai dari sini),” ucap Corina. (jef)

Pj Gubernur Agus Fatoni Beberkan Cara Wujudkan Sumut Mantap dan Harmoni

JAKARTA:(Globalnews.id)- Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni mengungkapkan cara mewujudkan ‘Sumut Mantap dan Harmoni’ sebagai aksi nyata dalam percepatan pembangunan daerah. Hal tersebut disampaikannya saat wawancara di program Teras Negeri di Studio Tempo, Jakarta, Jumat (26/7/2024).

“Mantap mencapai target pembangunan dalam kondisi makro ekonomi yang baik dan dilakukan selaras dalam kondisi aman dan tertib. Ini perlu dilakukan mengingat keberagaman masyarakat Sumatera Utara,” kata Fatoni.

Fatoni mengatakan terdapat sejumlah program prioritas guna mewujudkan ‘Sumut Mantap dan Harmoni’. Di antaranya sukseskan penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024, penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak, pengendalian inflasi, penurunan pravelensi stunting, penurunan angka kemiskinan ekstrem, penanggulangan bencana dan penanganan penyalahgunaan narkoba.

Ini merupakan bagian dari 111 indikator keberhasilan Pj Gubernur yang menjadi tuntutan pemerintah pusat. Untuk itu, menurutnya, dibutuhkan gerakan serentak oleh seluruh lapisan masyarakat untuk memenuhi target-target tersebut.

“Perlu dilakukan kerja sama dan sinergi semua pihak, mulai dari pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota bersama Forkopimda, instansi vertikal, BUMN dan BUMD, tokoh agama, serta tokoh masyarakat, bergerak membangun serentak dan membangkitkan kebanggaan sebagai warga Sumatera Utara,” ucap Fatoni, menjawab pertanyaan host Tempo Rini Kristiani.

Terdapat perubahan signifikan terkait inflasi di Sumut selama Fatoni menjabat sebagai Pj Gubernur Sumut, yaitu dari 4,26% pada bulan Mei menjadi 3,35% pada bulan Juni atau turun 0,91%. Menurut Fatoni, prestasi tersebut harus terus dipertahankan dengan menjaga kestabilan keamanan dan ekonomi.

Kemudian, terkait pelaksanaan Pilkada Serentak, Fatoni menegaskan untuk menciptakan Pilkada aman, tertib dan damai serta sesuai dengan regulasi. Tak hanya itu, sinergi antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Forum Koordinasi Pimpinan Derah (Forkopimda) dan stakeholder lainnya juga sangat penting. Tak ketinggalan, menjaga netralitas ASN, kelancaran distribusi logistik, monitoring perkembangan politik, mitigasi konflik sosial, sosialisasi dan memberikan pendidikan politik kepada masyarakat juga perlu dijaga.

“Tentunya harus berdasarkan regulasi, sinergi dengan OPD, Forkopimda dan stakeholder, memantau perkembangan politik, menegakkan netralitas ASN, kelancaran distribusi logistik, deteksi dini kemungkinan konflik sosial, sosialisasi, memberi pendidikan politik ke masyarakat. Dan yang terpenting adalah mempercepat penyaluran anggaran untuk kebutuhan KPU, Bawaslu dan keamanan,” ujar Fatoni.(jef)

Percepat pembangunan, Pj Gubernur Agus Fatoni Launching Gerakan Pembangunan Serentak se-Sumut

MEDAN:(Globalnews.id)- Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni melaunching Gerakan Pembangunan Serentak se-Sumut guna percepatan pembangunan di Sumut. Hal ini diungkapkannya di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur, Medan, Sumatera Utara, Selasa (23/7/2024).

“Hari ini sama-sama kita berkumpul menyatukan pandangan dan persepsi, mari kita semua mengukir sejarah. Hari ini wujud kebersamaan dan kekompakan kita untuk berkomitmen bersama,” kata Fatoni.

Tak hanya Gerakan Pembangunan Serentak se-Sumut, kedepannya Fatoni juga akan mencanangkan berbagai Gerakan Serentak guna percepatan pembangunan di Sumut. Sejauh ini, telah dicanangkan berbagai Gerakan Serentak mulai dari Gerakan Serentak Penanganan Stunting se-Sumut, Gerakan Serentak Pengendalian Inflasi se-Sumut, Gerakan Serentak Pasar Murah se-Sumut dan Gerakan Serentak Berkoperasi se-Sumut. Selain itu, kedepannya juga akan meluncurkan Gerakan Bangga Cinta Produk Sumut.

“Kita juga akan launching gerakan lain di Sumut, gerakan serentak perlu kita lakukan guna untuk sama sama kita menyukseskan program pembangunan dan kesejahteraan rakyat di Sumut,” ujar Fatoni.

Menurut Fatoni, Provini Sumut memiliki potensi dan kekayaan sumber daya yang cukup besar. Mulai dari potensi demografi, kekayaan alam, budaya dan kelebihan lain yang dimiliki Sumut, seperti bandara internasional dan pelabuhan.

“Pertumbuhan ekonomi Sumut pun cukup menggembirakan, begitu juga dengan inflasi cukup berhasil, penanganan stunting juga menunjukkan hasil yang cukup baik, maka untuk menjaga ini semua kita perlu bersama-sama bergerak sinergis,” ucap Fatoni.

Selain itu, Fatoni juga mengajak seluruh kepala daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumut untuk bersama-sama menyosialisasikan PON XXI Aceh-Sumut. Menurutnya, menjadi tuan rumah PON merupakan kebanggan bagi Sumut untuk itu dia mengajak seluruh pihak untuk membanggakan Sumut.

“Pada seluruh kepala daerah, Forkopimda, bisa kita bersama-sama melakukan sosialisasi, silakan buat spanduk, stiker, silakan pasang foto, kita sebarkan hingga ke desa, media sosial sehingga masyarakat tahu kita jadi tuan rumah,” kata Fatoni.

Tak hanya menyukseskan PON XXI Aceh-Sumut, Fatoni juga meminta seluruh kepala daerah dan Forkopimda Sumut untuk menyukseskan program-program pemerintah. Mulai dari Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, pengentasan stunting, pengentasan kemiskinan ekstrim, pengendalian inflasi dan program lainnya.

Sebelum rapat koordinasi di Aula Raja Inal Siregar, para kepala daerah dan Forkopimda Sumut juga melakukan rapat pengendalian inflasi di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas. Fatoni mengatakan hal tersebut menunjukkan kekompakan seluruh kepala daerah se-Sumut dan unsur Forkopimda.

“Ini hari bersejarah dimana pemimpin se-Sumut berkumpul bersama menunjukkan kekompakan sinergi, untuk berkolaborasi menciptakan harmoni dan bergerak serentak membangun Sumut,” kata Fatoni.

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Arief S Trinugroho mengatakan kegiatan rapat koordinasi tersebut merupakan momentum kehadiran kepala daerah dan Forkopimda Sumut untuk bergerak membangun Sumut. Dia berharap melalui pertemuan tersebut dapat menambah kekompakan para pemegang kebijakan di Sumut untuk bersama-sama mewujudkan kesejahteraan rakyat.

Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Forkopimda Sumut mulai Kapolda Sumut Agung Setya Imam Efendi, Kajati Sumut Idianto, Kepala Perwakilan Bank Indoensia Sumatera Utara I Gede Putu Wira Kusuma, Kasdam 1/Bukit Barisan Refrizal dan Kepala Daerah se-Sumut.(jef)

Pj Gubernur Agus Fatoni Ajak OJK Sukseskan PON dan Program Pembangunan Sumut

MEDAN:(Globalnews.id) – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni mengajak Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sumut bersama-sama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut turut menyukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 dan program pembangunan Sumut lainnya.

“Ini (PON) tanggung jawab kita bersama untuk menyukseskan PON, karena Sumut dapat kehormatan jadi tuan rumah PON yang sudah lama sekali kita inginkan, Sumut jadi tuan rumah PON tahun 1953,” kata Fatoni, saat memberi sambutan pada pengukuhan Kepala OJK Provinsi Sumut Khoirul Muttaqien di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman 41 Medan, Kamis (25/7).

Dalam momentum PON tersebut, Ia mengajak OJK dan seluruh pihak bisa menunjukkan Sumut menjadi tuan rumah yang baik. Adapun sukses yang ditargetkan antara lain sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses administrasi, sukses pemberdayaan ekonomi.

“Serta sukses mempromosikan pariwisata, produk wastra, kuliner, ini yang kita inginkan, saatnya kita sebagai warga Sumut atau keluarga besar Sumut menunjukkan pada Indonesia, bahwa Sumut memang tempat yang membanggakan,” kata Fatoni.

Selain PON, Fatoni juga mengajak OJK terus bersinergi atau berkolaborasi menyukseskan program pembangunan Sumut lainnya. Ada beberapa program prioritas yang mesti dilaksanakan, mulai dari mengatasi stunting, menurunkan kemiskinan ekstrem, pemberantasan Narkoba, pengendalian inflasi hingga pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

“Kita bersukur, Sumut merupakan salah satu provinsi yang besar wilayahnya, besar potensinya, ini jadi modal kita melaksanakan pembangunan di Sumut,” kata Fatoni.

Fatoni juga menyampaikan telah menginisiasi berbagai gerakan serentak yang tujuannya untuk memperkuat sinergitas dan kolaborasi dalam membangun Sumut. Fatoni telah meluncurkan beberapa gerakan mulai dari gerakan serentak pengendalian inflasi, gerakan serentak bedah rumah, gerakan serentak penanganan stunting, gerakan pembangunan serentak.

“Dan gerakan serentak ini akan terus dilakukan, gunanya untuk semakin memperkuat kita dalam membangun Sumut,” ujar Fatoni.

Kepala OJK Provinsi Sumut Khoirul Muttaqien mengatakan siap berkolaborasi dengan pemegang kebijakan di Sumut, khususnya Pemprov Sumut untuk menyukseskan pembangunan. Selain itu, OJK juga siap menyukseskan PON di Sumut.

“Kita tentunya support PON itu, kita ikut gaungkan, ikut sosialisasikan dan jika perlu dukungan industri jasa keuangan, lembaga jasa keuangan kita siap sukseskan,” kata Muttaqien.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia Hidayatullah, Anggota Dewan Komisioner OJK Inarno Djajadi, dan Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Arief S Trinugroho. (jef)

Pj Gubernur Agus Fatoni Perkuat Sinergi, Kolaborasi dan Harmoni di Sumut

MEDAN:(Globalnews.id)- Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni terus berupaya untuk memperkuat sinergi, kolaborasi serta harmonisasi antara Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Provinsi Sumatera Utara. Hal ini diungkapkannya saat memimpin High Level Meeting (HLM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) bersama seluruh Kabupaten/Kota dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumut, Medan, Sumatera Utara, Selasa (23/7/2024).

Saat ini, Sumatera Utara telah melaksanakan Gerakan Penanganan Inflasi Serentak dengan mengadakan Gerakan Pasar Murah se-Sumut. Fatoni berharap Gerakan Pasar Murah dilaksanakan tiga kali dalam seminggu di Provinsi, Kabupaten/Kota se-Sumut yang bekerja sama dengan BUMN, BUMD, swasta dan instansi terkait. Tak hanya itu, dia berharap melalui Gerakan Pasar Murah maka seluruh masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga yang murah.

“Kita juga perlu melakukan komunikasi publik, kita perlu menjelaskan kepada masyarakat, bahwa inflasi ini nyata dan inflasi perlu kita tangani bersama, bukan hanya oleh pemerintah saja tetapi oleh seluruh komponen yang ada di Sumatera Utara. Oleh karena itu, kita perlu menjadikan inflasi sebagai fokus utama dalam penanganannya, seperti pada saat menangani Covid-19,” kata Fatoni.

Fatoni yakin melalui penanganan bersama maka akan bisa teratasi dengan cepat. Salah satu yang dilakukan guna percepatan penanganan inflasi maka diperlukan pembentukan sekretariat bersama, baik di tingkat provinsi maupun di kabupaten/kota.

Menurutnya, sekretariat ini sebagai tempat untuk berhimpun, berdiskusi, merumuskan langkah-langkah yang nyata dan konkret sehingga semua langkah yang dilakukan terpadu, terukur juga fokus. Selain itu, perlu juga digelar rapat teknis yang pelaksanaanyaa satu minggu dua kali.

“Rapat koordinasi inflasi yang digelar setiap Senin. Nantinya, akan ada arahan dari instansi terkait di tingkat pusat dari kementerian atau lembaga terkait. Kemudian kita rapat untuk membahas langkah-langkah teknis dan juga strategis, apa yang perlu kita lakukan ke depannya,” ujar Fatoni.

Selain itu, hal lain yang perlu dilakukan adalah terkait anggaran yang cukup dari Pemerintah Daerah, Pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota, dan instansi terkait. Fatoni menyampaikan, kalau belum teranggarkan atau ada kekurangan untuk penanganan inflasi maka bisa diambil melalui belanja tidak terduga (BTT). Jika dari anggaran BTT masih belum mencukupi, maka bisa ditambahkan dari uang kas.

“Karena penanganan inflasi adalah masalah yang sangat serius, kita juga perlu mengajak seluruh komponen baik itu swasta, BUMN, BUMD, termasuk tokoh-tokoh masyarakat untuk bersama-sama bergerak untuk penanganan inflasi yang ada di Sumatera Utara. Maka dalam rangka pananganan inflasi ini akan ada beberapa gerakan serentak yang merupakan komitmen kita bersama untuk bisa menangani inflasi bersama-sama,” jelas Fatoni.

Turut hadir pada acara tersebut, di antaranya Walikota Medan M Bobby Afif Nasution, Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang, Walikota Pematangsiantar Susanti Dewayani, Walikota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, Bupati Serdangbedagai Darma Wijaya, Pj Bupati Deliserdang Wiriya Alrahman, Pj Bupati Langkat HM Faisal Hasrimi, Pj Walikota Tebingtinggi Muttaqien Hasrimi, Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumut IGK Wira Kusuma, BPS Sumut, Bulog Sumut, BUMN, BUMD, Forkopimda, seluruh pimpinan OPD dan stakeholder terkait.(jef)

hibank Dukung Green Financing untuk Proyek Water Treatment Plant di Bekasi

JAKARTA:(Globalnews.id)- Keuangan berkelanjutan adalah serangkaian praktik, standar, norma, peraturan, dan produk yang mengejar keuntungan finansial sejalan dengan tujuan Lingkungan, Sosial dan Kepatuhan (Environmental, Social and Governance “ESG”). Sebagai bagian dari partisipasi dan sejalan dengan penerapan ESG, PT Bank Hibank Indonesia (“hibank”) ikut serta dalam kegiatan Green Financing. hibank bekerja sama dengan PT Bintang Mahameru Sejahtera, PT NBF Tirta Sejahtera dan Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA), turut memberikan pembiayaan untuk pembangunan Water Treatment Plant (WTP) di wilayah Kabupaten Bekasi.

Perwakilan hibank, PT Bintang Mahameru Sejahtera dan PT NBF Tirta Sejahtera turut hadir dalam menandatangani nota kesepakatan (Memorandum of Understanding (MoU)) mengenai pembiayaan Water Treatment Plant dan kegiatan seremoni pada tanggal 29 Juli 2024, bertempat di Metland, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Penandatangan dilakukan oleh Rudy Gomedi selaku Chief Business Officer hibank, dan Saipul Anwar selaku Direktur Utama PT NBF Tirta Sejahtera dan PT Bintang Mahameru Sejahtera. Dalam acara seremoni tersebut turut mengundang Direktur PDAM, Bupati Kabupaten Bekasi, serta Perwakilan dari kedua perusahaan penerima pembiayaan dan hibank.

hibank mengambil langkah nyata dalam menjalankan praktik keuangan berkelanjutan dengan menyusun Rencana Aksi Keuangan Berkelanjutan (RKAB) yang berfokus pada sustainable banking. Salah satu inisiatif yang dilakukan adalah pembiayaan proyek-proyek ramah lingkungan, termasuk proyek Water Treatment Plant. hibank juga aktif mendukung program pemerintah dan berkontribusi pada pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs).

Proyek ini bertujuan untuk menyediakan akses air bersih bagi masyarakat yang tinggal di daerah Bekasi, Jawa Barat.

Direktur Utama hibank, Jenny Wiriyanto menyampaikan, “Kami sangat antusias dapat mendukung proyek green financing ini. Penyaluran green financing yang berkelanjutan ini membuktikan bahwa hibank mendukung pemerintah menuju Net Zero Emission pada Tahun 2060 dan Indonesia Emas Tahun 2045 dimana di dalamnya menerapkan prinsip-prinsip keuangan berkelanjutan atau ESG.

Proyek Water Treatment Plant dirancang untuk dapat meningkatkan kualitas air bersih dengan mengubah air kotor menjadi air bersih yang layak dikonsumsi oleh masyarakat. Melalui proses yang canggih dan ramah lingkungan, WTP menggunakan teknologi terkini untuk memurnikan air sehingga dapat dipastikan air yang dihasilkan aman dan sesuai dengan standar kualitas air minum.

“Program Pembiayaan green financing ini membantu kami untuk mewujudkan pembangunan WTP yang efisien dan berkelanjutan, serta berdampak positif bagi lingkungan dan masyarakat” ujar Saipul.

Proyek ini tidak hanya penting bagi kesehatan dan keselamatan penduduk setempat melainkan juga berperan penting dalam konservasi sumber air dan pengurangan polusi lingkungan.

“Green financing merupakan strategi jangka panjang hibank untuk menciptakan dampak yang positif bagi lingkungan dan masyarakat. Kami berharap proyek ini akan menjadi awal dan berkelanjutan untuk inisiatif hijau lainnya,” tutup Jenny

Sebagai informasi, green financing dapat diartikan sebagai skema pembiayaan atau pemberian kredit kepada pelaku usaha atau perusahaan yang ramah lingkungan dan memiliki visi dan misi dalam ekonomi berkelanjutan.(jef)

ASDP Kukuhkan Diri sebagai Perusahaan Penyeberangan Terbesar di Dunia

Jakarta:(Globalnews.id) — PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengukuhkan diri menjadi perusahaan pelayaran penyeberangan terbesar di dunia setelah berhasil mengoperasikan 225 unit kapal laik laut yang melayani lebih dari 290 rute penyeberangan di seluruh Tanah Air.

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengatakan manajemen berkomitmen menghadirkan layanan penyeberangan prima demi memastikan terpenuhinya kepentingan umum melalui angkutan ferry. Dari jumlah rute penyeberangan tersebut, sebanyak 70% di antaranya adalah rute perintis yang memperkuat layanan konektivitas hingga wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar). Adapun 30% sisanya merupakan rute komersial yang menopang lintasan perintis agar tetap berjalan dengan baik.

Dengan jumlah armada tersebut, papar Shelvy, ASDP telah mampu mewujudkan slogan We Bridge The Nation atau menjadi jembatan nusantara yang menyatukan Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

“Kami terus melakukan berbagai upaya penambahan kapal dan rute hingga pelosok Tanah Air untuk mengukuhkan diri menjadi perusahaan negara penyedia jasa penyeberangan terbesar di Tanah Air, bahkan di dunia. Kami terus meningkatkan pelayanan dengan menambah kapal agar ASDP selalu mampu menjadi yang terdepan dalam melayani masyarakat,” kata Shelvy.

Sesuai dengan laporan kinerja semester I/2024, paparnya, ASDP mencatatkan pencapaian signifikan dengan melayani 5,89 juta penumpang dan 11,42 juta kendaraan, berkat implementasi digitalisasi di 37 pelabuhan seluruh Indonesia yang mempermudah akses dan transaksi layanan penyeberangan.

Digitalisasi berdampak positif pada efisiensi bisnis ASDP. Dengan meningkatnya produksi pengguna jasa, ASDP mencatat pendapatan konsolidasi sebesar Rp 2,560 triliun pada semester I-2024, meningkat 9% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Laba yang dibukukan juga mencapai Rp 356 miliar, menunjukkan efektivitas dari berbagai inovasi digital yang diterapkan.

“Sejak 2014, ASDP sudah merencanakan penambahan kapal sesuai dengan perkiraan lonjakan jumlah penumpang. Rencana ini tertuang dalam RJPP yg juga sudah disetujui oleh Kementerian BUMN, menjadikan kami terus mampu melayani masyarakat dengan layanan terbaik.”

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sempat memberikan apresiasi terhadap capaian kinerja ASDP yang telah berupaya menjadi operator armada penyeberangan terbesar.

Sebagai negara kepulauan, Erick menilai peningkatan fasilitas dan pelayanan dari industri perkapalan, pelabuhan, maupun penyeberangan, merupakan sebuah keharusan. “Hal tersebut selaras dengan arahan Presiden Joko Widodo dalam peningkatan akses layanan penyeberangan,” papar Erick.

Saat itu, Erick juga meminta ASDP tetap meneruskan inovasi, seperti yang telah dilakukan dalam layanan pembelian tiket ferry berbasis daring, Ferizy. Erick mengapresiasi layanan Ferizy yang merupakan bentuk transformasi digitalisasi ASDP dalam memberikan kemudahan kepada pengguna jasa penyeberangan untuk melakukan reservasi dan pembelian tiket secara daring.(jef)

BNI dan Indosat Jalin Kerja Sama, Sediakan Layanan Finansial dan Teknologi Informasi

JAKARTA:(Globalnews.id)- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan PT Indosat Tbk (Indosat Ooredoo Hutchison) dalam hal layanan finansial dan teknologi informasi.

Kolaborasi tersebut diimplementasikan melalui Penandatangan Nota Kesepahaman antara BNI dan Indosat mengenai kesepakatan komprehensif yang meliputi pembiayaan dan penyediaan solusi finansial khusus bagi karyawan Indosat, serta penyediaan layanan teknologi informasi seperti perangkat IT dan pusat data bagi BNI.

Kesepakatan tersebut ditandatangani oleh Division Head Corporate Banking 3 BNI Dipo Nugroho dan SVP Head of B2B Strategic Enterprise Account Indosat Lisbon Pantas Simangunsong, serta disaksikan langsung oleh Direktur Retail Banking BNI Corina Leyla Karnalies dan SEVP Information Technology BNI Viktor Korompis dan Director and Chief Business Officer Indosat Muhammad Buldansyah.

Dalam keterangannya, Corina mengungkapkan, kerja sama tersebut dilakukan dalam rangka memperkuat ekosistem bisnis di Indonesia.

“Dengan kerja sama ini, diharapkan BNI bisa memberikan manfaat yang lebih besar bagi pelanggan Indosat di seluruh Indonesia,” ujarnya.

Selain itu, Corina menjelaskan, sebagai bagian dari kerja sama ini, BNI akan menyediakan solusi finansial yang ditujukan khusus untuk karyawan Indosat termasuk berbagai produk dan layanan perbankan yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan keuangan pribadi dan profesional mereka.

Sebaliknya, Indosat akan memberikan layanan teknologi informasi yang diperlukan oleh BNI, termasuk perangkat IT, akses ke pusat data, serta layanan lainnya yang mendukung kegiatan operasional dan pengembangan teknologi BNI.

Menurut Corina, kerja sama ini tidak hanya akan memperluas jaringan bisnis, namun juga memperkuat lini bisnis masing-masing perusahaan sehingga memberikan dampak positif untuk semua pihak.

Corina menambahkan, kerja sama ini merupakan langkah strategis yang menunjukkan komitmen kedua perusahaan untuk berinovasi dan memberikan nilai tambah bagi ekosistem bisnis di Indonesia.(jef)

BNI Harap Kapolri Cup Badminton Championship 2024 Jadi Ajang Jaring Atlet Berprestasi

JAKARTA : (Globalnews.id)- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mengapresiasi gelaran KAPOLRI Cup Badminton Championship 2024 yang resmi ditutup oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. PB Djarum berhasil menjadi juara umum dalam ajang tersebut.

Sebagai sponsor utama, BNI berharap turnamen bulu tangkis tahunan yang diselenggarakan oleh POLRI tersebut menjadi ajang untuk menjaring atlet berprestasi di Indonesia.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengungkapkan, perseroan berkomitmen untuk turut serta mengembangkan dunia olahraga di tanah air melalui berbagai partisipasi. Melalui Kapolri Cup Badminton Championship 2024, BNI berharap ajang ini bisa menjadi wadah untuk menjaring bakat-bakat terpendam para pemain bulu tangkis di Indonesia.

“BNI konsisten mendukung kemajuan bulu tangkis di Indonesia. Di ajang Kapolri Cup Badminton Championship 2024, kita tentu bisa melihat prestasi anak-anak muda yang berpotensi untuk bisa menjadi atlet profesional,” ujarnya.

Okki menjelaskan, BNI bersama Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan dan pembinaan atlet bulu tangkis agar terus mengukir prestasi.

Lewat berbagai dukungan yang diberikan, BNI proaktif ingin mengantarkan para atlet Indonesia berjaya tak hanya di Indonesia, namun juga di kancah global.

Di samping itu, BNI juga menyampaikan dukungan terhadap para atlet yang saat ini tengah berlaga di gelaran Olimpiade Paris 2024.

“Selamat kepada para pemenang Kapolri Cup Badminton Championship 2024. Selamat berjuang untuk seluruh atlet yang sedang berlaga di Olimpiade Paris 2024,” ucap Okki. (jef)

DITJEN HUBDAT LAKUKAN PENGAWASAN BUS PARIWISATA DI BEBERAPA POOL ILEGAL

TANGERANG:(Globalnews id) – Dalam rangka mewujudkan angkutan pariwisata yang berkeselamatan, Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat melakukan kegiatan pengawasan dan pendataan angkutan pariwisata di beberapa lokasi _pool_ ilegal di Kota Tangerang dengan tujuan untuk mempertegas regulasi kendaraan angkutan orang di Indonesia. Kegiatan ini dilakukan pada Kamis (25/7) hingga Jumat (26/7) di Kota Tangerang.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Risyapudin Nursin mengatakan bahwa, “Perusahaan bus pariwisata membutuhkan persyaratan untuk trayek tetap dan teratur dengan memiliki izin usaha angkutan dan izin trayek. Dalam konteks PO bus pariwisata ini, salah satu syarat yang wajib dipenuhi oleh perusahaan PO bus yakni dapat menyediakan fasilitas penyimpanan kendaraan,” ungkapnya.

Ia juga melanjutkan bahwa pada kasus ini, telah ditemukan data mencurigakan dan terdapat beberapa tempat penyimpanan bus yang terindikasi ilegal, maka akan dicek kelengkapannya.

Kegiatan ini merupakan langkah-langkah dari tindak lanjut evaluasi kecelakaan bus yang marak terjadi. Hal ini merupakan langkah penting untuk menghindari peningkatan angka kecelakaan di Indonesia.

Adapun kegiatan pengawasan ini dilakukan di 5 (lima) titik _pool_ ilegal Kota Tangerang yakni 3 (tiga) pool di Jl. Kyai Haji Hasyim Ashari, 1 (satu) pool di Jl. Merdeka, dan 1 (satu) pool di Jl. Imam Bonjol. Dari hasil pendataan tersebut telah ditemukan 30 unit kendaraan yang diperiksa, ditemukan 20 bus tidak memenuhi aspek administrasi perizinan, 9 bus tidak memenuhi persyaratan teknis laik jalan, serta 2 bus memiliki surat dokumen perizinan palsu.

Pada kesempatan ini, Dirjen Risyapudin juga menuturkan setiap masyarakat kini dapat mengecek kondisi bus pariwisata secara mandiri dengan mengakses aplikasi MitraDarat yang dapat diunggah/download melalui playstore/appstore. Melalui aplikasi MitraDarat tersebut masyarakat dapat mengetahui kondisi bus pariwisata yang akan digunakan apakah berizin atau tidak dan laik jalan atau tidak. Sehingga dapat membantu meminimalisir potensi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan.

“Dengan adanya _pool_ ilegal ini kami akan memanggil pemilik kendaraan PO bus untuk dilakukan klarifikasi,” jelasnya.

Oleh karena itu, Ditjen Perhubungan Darat berkolaborasi dengan stakeholder lainnya untuk terus berupaya dalam melakukan pengawasan, pengecekan, hingga penegakan hukum terhadap angkutan pariwisata serta sosialisasi bagi seluruh pengemudi dan penumpang guna mewujudkan angkutan pariwisata aman, nyaman, tertib, dan selamat.

Dalam kegiatan pengawasan angkutan pariwisata tersebut, Ditjen Perhubungan Darat bersama Balai Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Kepolisian RI, Polisi Militer, dan didampingi Dinas Perhubungan Kota Tangerang melakukan penindakan terhadap kendaraan yang tidak memenuhi syarat perjalanan. (jef)